Rupanya, janji-janji yang diungkapkan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi soal penuntasan sejumlah kasus korupsi yang menyita perhatian publik seperti Hambalang dan Century membuat resah sejumlah pegawai di lembaga tersebut. Para pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi ini mengakui, publik perlu mendorong agar atasan mereka bisa cepat mengungkap kasus-kasus korupsi besar tersebut.
“Memang pimpinan KPK perlu didorong bekerja lebih cepat menuntaskan kasus-kasus besar ini,” kata salah seorang pegawai KPK kepada Kompas.
Menurut dia, janji-janji pimpinan KPK yang dipublikasikan lewat media bisa menjadi senjata makan tuan bila ternyata tak mampu memenuhi ekspektasi publik. Kasus besar yang sekarang ditangani KPK seperti Hambalang juga belum tuntas. Ketua KPK Abraham Samad sempat mengatakan akan ada tersangka baru.
Kapan ditetapkan tersangka baru kasus Hambalang, Abraham menyitir lagu yang dinyanyikan Krisdayanti, “Menghitung Hari”. “Tinggal menghitung hari,” kata Abraham. Belakangan Abraham mengoreksi bahwa menghitung hari itu bisa saja dalam setahun.
Sementara Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto sempat mengatakan, Deddy Kusdinar, pejabat Kemenpora yang ditetapkan sebagai tersangka, hanya anak tangga pertama. Dia menjanjikan akan ada anak tangga berikutnya dalam kasus ini. Tetapi, peryantaan yang sudah berbilang bulan tersebut belum terealisasi hingga sekarang.
Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas sempat mengatakan, ada bukti dan petunjuk yang menyebutkan keterlibatan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum dalam kasus Hambalang.
Namun, sampai sekarang, publik tak pernah tahu, bukti dan petunjuk tersebut bisa menyeret atau tidak mantan Ketua Umum PB Himpunan Mahasiswa Islam tersebut menjadi tersangka baru kasus Hambalang. Janji-janji pimpinan KPK itulah yang ternyata membuat resah pegawai KPK. Mereka ingin agar janji atasannya tersebut segera dituntaskan.
Anggota Badan Pekerja Indonesia Corruption Watch Emerson Yuntho mengingatkan, pada periode ketiga kepemimpinan KPK kali ini akan segera berakhir masa kerja tahun pertama.
“Publik masih ingat janji KPK menuntaskan kasus Century dan Hambalang. Saat ini tinggal 40 hari lagi untuk genap satu tahun. KPK harus segera umumkan dua tersangka kasus tersebut agar publik tetap terus percaya. ICW mengingatkan janji KPK untuk menuntaskan kasus besar,” kata Emerson.